Bleach - Yachiru Kusajishi pink addict

Minggu, 05 Juli 2015

REVIEW TV Series : Game of Thrones Season 2

Melanjutkan ulasan sebelumnya tentang serial TV epic Game of Thrones, cerita masih berlanjut,tentunya dengan pengembangan karakter yang semakin matang,konflik yang kian ramai,beberapa karakter baru yang muncul dll. Tak perlu berlama lama langsung saja kami review mengenai musim ke 2 dari serial ini..



Oh ya bagi yang ingin membaca ulasan sebelumnya mengenai season 1 dapat membacanya disini : review season 1


*FYI : serial ini penuh konten dewasa baik adegan pembunuhan yang gory,sex scene dll,sangat dianjurkan untuk penonton dewasa




Joffrey berhasil menduduki Iron Throne,Eddard Stark gugur demi mengungkap rahasia busuk kerajaan,anak anak klan Stark terpisah dan Daenerys berhasil menetaskan naga naga terakhir. Robb Stark putra tertua dari mendiang Eddard Stark menjadi Lord of Winterfell,dengan jabatannya ia mengumpulkan para Lord dari utara untuk memerangi Joffrey dan Lannister,tentunya perintah itu dipatuhi dan disambut para lord setia yang bersumpah setia kepada mendiang Eddard Stark. Perang antar klan akan kembali berkecamuk,dimana Robb diproklamirkan sebagai King in the North.

Disisi lain Stannis Baratheon yang juga tak terima atas naik tahta nya Joffrey juga siap mengibarkan panji Baratheon of the Dragonstone untuk berperang,ia senantiasa bersama dengan lord setianya Ser Davos dan penyihir merah pembawa ajaran Lord of the Light Melisandre. Mereka berambisi mengambil tahta karena Stannis adik kandung mendiang King Robert Baratheon adalah pewaris sah tahta kerajaan.

Pihak Lannister juga tak berdiam diri,Tywin Lannister sang lord utama dari Castelrock mengumpulkan pasukan pasukan terkuatnya untuk membantu Kings Landing memerangi para klan yang memberontak. Ia juga ditunjuk sebagai Hand of The King yang baru,namun untuk sementara ia menyerahkannya pada Tyrion Lannister karena ia sedang menghadapi perang.

Robb Stark meminta ibunya untuk memohon bantuan pada Renly Baratheon,ia menyanggupi dan terjadi perseteruan antar saudara Renly melawan kakaknya Stannis. Tak kehabisan akal,Stannis mengirimkan sihir untuk membunuh Renly,ia terbunuh di tenda nya sendiri,Brianne seorang ksatria setianya dituduh membunuh raja,ia melarikan diri bersama Catelyn,dan akhirnya Brianne bersumpah setia mengabdi pada Catelyn sekaligus mencari pembunuh tuan nya.

renly baratheon terbunuh

Littlefinger dikirim oleh Tyrion untuk membujuk Catelyn melepaskan Jaime,ia meminta mengantar Jaime sampai Kings Landing dan menukarnya dengan Sansa dan Arya,ia juga membawakan jenazah Eddard untuk dikebumikan secara layak di Winterfell. Catelyn menyanggupi,ia meminta Brianne untuk membawa kabur Jaime demi menukarkan dengan anak anaknya. Mengetahui hal itu Robb Stark marah besar,ia menawan ibunya sendiri yang mengacaukan rencana. Selama perang Robb jatuh cinta pada Talisa,seorang ahli medis,lantas ia menikahinya dan melanggar janji pada klan Frey untuk menikahi salah satu putrinya sebagai ganti melwati jembatan The Twins.

Sementara Arya Stark yang sedang dalam perjalanan menuju The Wall bersama rombongan rekrutan Night Watch diserang oleh Lannister yang mencari Gendry si anak haram King Robert Baratheon. Mereka ditawan di Harrenhall,sebuah kastil rusak yang dulunya kokoh namun luluh lantah karena serangan naga naga leluhur Targaryen. Arya menjadi pelayan Tywin Lannister,musuh dari keluarganya,sebagai pelayan ia diam diam mencuri informasi. Ia tak sepenuhnya bebas dari bahaya,beberapa mulai menaruh curiga padanya,namun ia berhasil selamat dengan bantuan Jaqen H'gar seorang assasin tangguh yang berhutang 3 nyawa pada Arya. Tywin Lannister memutuskan kembali ke Kings Landing untuk melindungi putri dan cucu nya Joffrey,ia bersama klan Tyrell yang dipimpin Loras dan lady Margaery yang berpisah dari Baratheon karena terbunuhnya Renly dan saling bantu untuk mengalahkan Stannis yang akan menyerbu Kings Landing. Melalui bantuan Jaqen, Arya beserta 2 temannya Gendry dan Hot Pie berhasil kabur dari Harrenhall,Jaqen memberikan koin pada Arya dan berkata pergilah ke Bravoosi tempat guru pedang Arya dulu dan katakan "Valar Morghulis" untuk belajar seni assasin,setelah itu Jaqen pergi dengan berganti wajah.

jaqen menuntaskan misi pembunuhannya demi balas budi pada arya

Theon Greyjoy sahabat Robb yang pulang ke kampung halamannya Pyke untuk meminta bantuan bagi King in the North mulai kehilangan arah,tekanan rakyat nya yang tak percaya pada dirinya,terlebih saudarinya Yara dan ayahnya membuatnya gelap mata. Ia berkhianat pada Robb,bersama pasukannya ia menyerbu Winterfell dan berencana mendudukinya sebagai buktinya untuk keluarganya.

theon greyjoy tiba di kampung halamannya,Pyke

Jon Snow si anak haram Eddard Stark memulai misi diluar The Wall bersama pasukan Night Watch,ia singgah di peternakan milik Castre yang memiliki banyak istri dan juga menikahi anak perempuannya,ia membunuh setiap bayi laki lakinya dengan mempersembahkannya pada makhluk misterius di kegelapan alam luar The Wall. Jon memprovokasi Qhorin untuk membawanya menyerbu Mance Ryder sang penghianat The Wall.

Sementara sang Targaryen terakhir yang ada di benua seberang Westeros tengah menuju Qarth untuk kembali mencari pasukan,kota ter kaya di benua itu,dimana dipimpin oleh thirteen, para orang orang berpengatuh,ia dijamin oleh Daxos,namun Daxos menipunya dengan iming iming kekayaan dibalik brankas nya yang tersegel,sementara itu 3 naga nya dicuri dan dibawa ke House of Undying,disana Daenerys harus melewati bermacam ilusi,dari mulai ilusi iron throne,ilusi hidupnya Khal drogo dan anaknya,sampai akhirnya ia memerintahkan naga tertua nya Dracarys untuk membunuh sang penyihir yang membuat ilusi. Setelah lolos dari sana ia mendapati pengawal setianya Doreah tengah bersenggama dengan Daxos dan menghianatinya.ia akhirnya mengurung keduanya di brankas yang tak tertembus,kemudian mengambil harta Daxos untuk menuju Astapor.

daenerys dan 3 naganya melawan pyat pree

Di Kings Landing sendiri,Tyrion Lannister yang tengah menjabat sebagai Hand of the king sementara didesak oleh kubu saudarinya yang tak menginginkannya,serta para dewan yang licik. Di tengah gempuran serangan armada kapal Stannis Baratheon yang siap meluluh lantahkan Mudkeep,Tyrion dengan strategi nya membuktikan bahwa ia seorang Lannister berani,sementara sang raja Joffrey kabur ke pangkuan ibunya Tyrion membumi hanguskan kapal kapal baratheon dengan kimia Wild fire,selain itu ia terjun ke garis depan memimpin pasukan yang moralnya turun karena The Hound mundur dan sang raja tak memimpin mereka. Tyrion hampir terbunuh oleh suruhan kakaknya yang ingin dia mati,namun ia beruntung diselamatkan ajudan setia nya Podrick. Baratheon tak mau mundur,pasukan Tyrion terdesak hingga akhirnya bantuan datang,Tywin Lannister sang ayah beserta aliansinya dengan Klan Tyrell memukul mundur Baratheon dengan telak,dan Kings Landing berhasil diselamatkan.

tyrion memimpin pasukan menghadapi armada baratheon


THE CHARACTERS

Banyak karakter karakter baru bermunculan dengan role yang sangat berpengaruh di dalam cerita,serta karakter lama dari season 1 yang berkembang dengan baik,diantaranya ialah :


Stark of Winterfell and North Alliances



- Robb Stark
stark muda yang berperan sebagai lord of winterfell,ia menjadi kunci perang dari pasukan utara
- Catelyn Tully
putri dari keluarga Tully sekaligus ibu dari Robb,ia sangat menginginkan ke dua putrinya selamat dan Robb mengakhiri perang
- Brandon Stark
ia kehilangan status lord karena winterfell diduduki oleh Theon Greyjoy yang berkhianat,ia kabur bersama Osha,Rickon,dan Hodor dan berungkali ia melihat penglihatan gagak bermata tiga di mimpinya
- Rickon Stark
anak bungsu dari Eddard Stark,ia sangat kesepian sepeninggal ayahnya,dua saudarinya yang ditawan di Kings landing,ibu yang tak kunjung pulang dan situasi sang kakak sulung yang tengah berperang
- Sansa Stark
dengan status calon istri Joffrey sekaligus tahanan atas penghianatan keluarga Stark di Kings Landing
- Arya Stark
dengan nama Arry ia kini bersama teman temannya kini kabur dari Harrenhall
- Rodrik Cassel
ajudan setia Catelyn yang diutus untuk melindungi Bran dan Rickon,namun ia terbunuh karena penghianatan Greyjoy
- Rickard Karstark
salah satu lord yang mengabdi pada Robb King in the north
- Maester Luwin
maester yang sangat loyal pada kelaurga stark,ia terbunuh melindungi bran dari pembakaran winterfell


Baratheon of the Dragonstone and the Storm's End



- Stannis Baratheon
lord dari baratheon yang memimpin daerah dragonstone,ia menjadi hamba lord of the loght atas arahan Malisandre
- Melisandre
penyihir merah yang menjanjikan kemenangan pada Baratheon
- Davos Seaworth
ajudan utama Stannis yang diperintahkan mengawal Malisandre dan memimpin armada kapal dalam pertempuran Blackwater
- Renly Baratheon
adik dari Stannis,ia memimpin sisa pasukan Baratheon di Storm's end dan menikahi Margarye untuk kerjasama dengan Tyrelle,namun ia terbunuh oleh sihir Melisandre
- Margarye
adik dari Ser Loras Tyrell,setelah kematian Renly ia bergabung dengan Lannister
- Ser Loras Tyrell
saudara dari Margarye,dia juga menjalin hubungan homoseks dengan Renly Baratheon

Lannister of King's Landing,Castelry Rock,Harrenhall and the small council



- Tyrion Lannister
sementara ia menjadi hand of the king,ia memimpin perlawanan Kings Landing terhadap Baratheon dan berusaha memperbaiki kerajaan dari kebusukan dewan dan saudarinya
- Cersei Lannister
sang ratu dari Kings Landing,yang ingin menguasai seven kingdoms,ia juga tak suka dengan cara adiknya menjabat sebagai hand of the king
- Ser Jaime Lannister
menjadi tawanan King in the North,ia kabur bersama Brianne Tarth untuk menuju Kings Landing atas suruhan Catelyne Tully
- Tywin Lannister
pemimpin utama klan Lannister,ia sempat mempekerjakan Arya sebagai pelayannya,kini ia kembali ke Kings Landing untuk menjaga kerajaan dan memerangi para pemberontak
- Joffrey Lannister
raja dari Kings Landing,ia sangat semena mena bahkan tingkahnya kini sudah tak dapat dikontrol oleh ibunya
- Sandor Clegane
dijuluki The Hound,ia menjaga King Joffrey,ia sempat diperlihatkan menyelamatkan Sansa yang akan diperkosa oleh rakyat yang geram akan Joffrey,ia mundur dari pertempuran Blackwater karena banyaknya api membuatnya trauma,dan kini ia kabur dari Kings Landing
- Gregor Clegane
dijuluki The Mountain ia mendapat misi untuk memburu Brotherhood without banner,kelompok tanpa klan yang menentang Lannister
- Bronn
seorang mercenary yang sekarang menjadi tangan kanan Tyrion,ia menjabat sebagai kepala pasukan kota saat Tyrion menjadi Hand of the King
- Varys
salah satu Council yang memilik banyak mata mata,ia sulit ditebak dan seringkali merepotkan Tyrion kala menjabat sebagai Hand of the King
- Littlefinger
satu dari para council,ia bergelar master of coin,dimana ia ditugaskan mengatur keuangan negara,ia juga seorang germo termahsyur,ia sangat mencintai Catelyn dan berusaha menolong Sansa dari Kings Landing
- Maester Pycelle
seorang maester sekaligus council,ia sangat licik dan tunduk pada ratu,ia berkkontribusi terhadap kematian Eddard Stark
- Shae
wanita simpanan Tyrion yang setia padanya,ia menjadi pelayan Sansa untuk menjaganya

Greyjoy of Pyke



- Theon Greyjoy
pangeran muda dari iron lands,ia kini menjajah winterfell dan mengkhianati teman yang dianggapnya seperti saudara Robb Stark
- Balon Greyjoy
lord dari klan greyjoy,ia membuat Theon berkhianat pada Robb
- Yara Greyjoy
adik dari Theon,ia tangguh dan dipercaya menajadi komandan pasukan yang lebih besar dari Theon


Nightwatch of The Wall



- Jon Snow
menjadi pelayan Lord Commander,ia kini bertugas bersama Qhorin Halfhand untuk memburu Mance Ryder
- Jeor Mormont
Lord commander dari pasukan Night watch,ia memimpin ekspedisi menuju luar The Wall
- Qhorin Halfhand
memimpin squad kecil untuk mencari Mance Ryder
- Samuel Tarly
sahabat Jon yang gemuk,ia lemah namun ia berpengetahuan luas
- Yoren
perekrut anggota Night watch,ia sempat membawa arya dan teman temannya,namun ia tewas melindungi mereka dari para Lannister

Targaryen with the Dothraki and The Thirteen of Qarth



- Daenerys Targaryen
anggota terakhir targaryen,ia memimpin sisa khalasarnya menuju Qarth,mencari pasukan di Astapor untuk menuju westeros
- Jorah Mormont
ajudan setia Daenerys,ia berasal dari klan Mormont
-  Doreah
pelayannya yang akhirnya berkhianat dengannya
- Xaro Xhoan Daxos
salah satu anggota thirteen dari Qarth,ia ingin menikahi daenerys dengan imingan harta
- Pyat Pree
pemilik House of Undying,ia menculik naga naga milik daenerys



THE EPISODES


- Episode 1 : The North Remember
Perang berkecamuk di Westeros dimana Baratheon dan Stark mengancam Kings Landing,Tyrion berusaha memperbaiki kerajaan sebagai hand of the king

joffrey resmi dilantik jadi raja dari kings landing,protector of the realm,lord of seven kingdoms


- Episode 2 : The Night Lands
Seteru kakak beradik Cersei dan Tyrion dalam mengatur kerajaan,Robb mengutus Theon untuk mencari bantuan dari klan nya Greyjoy,Baratheon mulai menyiapkan penyerangan

pertemuan dua kubu kakak beradik,stannis bersama lady melisandre,ser davos dan renly baratheon bersama catelyn,dan klan tyrell


- Episode 3 : What Is Dead May Never Die
Catelyn meminta Renly untuk menjadi sekutu King in the north,mimpi mimpi Bran mulai mengganggunya

bran dapat penglihatan melalui mimpi
- Episode 4 : Garden Of Bones
Daenerys dan Khalasar nya sampai di kota terkaya Qarth,sementara Arya,Gendry dan Hot Pie ditahan di Harrenhall,beruntung Tywin Lannister datang mereka terhindar dari eksekusi mati,mereka dipekerjakan untuk Lannister di Harrenhall

harrenhal menjadi base operasi pasukan tywin lannister
- Episode 5 : The Ghost Of Harrenhall
Arya menerima janji dari Jaqen H'ghar,bayaran atas hutang 3 nyawa sebelumnya. Para squad Night watch sampai di Fist of the first men,jauh di sisi benua sana Daenerys mendapat tawaran untuk menikahi Daxos dan menguasai Qarth

Daenerys tiba di pintu gerbang kota terkaya,Qarth

- Episode 6 : The Old Gods And The New
Lord Baelish mengunjungi Harrenhall,identitas Arya terancam dihadapan Tywin Lannister. Qhorin Halfhand membawa serta Jon Snow demi misi khusus membunuh Mance Ryder

qhorin memimpin squad khusus
- Episode 7 : A Man Without Honor
Theon membakar 2 anak laki laki,dan mempertontonkannya di hadapan rakyat Winterfell,ia mengklaim bahwa mayat tersebut Bran dan Rickon. Naga naga milik Daenerys dicuri,beberapa pasukannya terbunuh.

theon mepertontonkan 2 mayat anak yang terbakar di winterfell

- Episode 8 : The Prince Of Winterfell
Jaqen diminta membunuh dirinya atau membebaskan Arya dan teman temannya dari Harrenhall. Bran dan Rickon berhasil lolos dari kejaran Theon berkat bantuan Osha. Catelyn Stark membebaskan Jaime Lannister dan mempercayakannya pada Brianne untuk dibawa ke Kings Landing,Robb Stark murka.

brianne membawa kabur ser jaime
- Episode 9 : Blackwater
Perang sengit pecah,Pasukan Baratheon tiba dipimpin langsung Stannis dan Ser Davos. Perlawanan dari Tyrion membakar banyak armada musuh,The Hound kabur dari pertempuran.

wildfire yang meluluh lantahkan armada baratheon
- Episode 10 : Valar Morghulis
Pasukan Kings Landing menang berkat bala bantuan dari Klan Lannister dan Tyrell. Maester Luwin meminta Osha membawa Bran dan Rickon ke The Wall untuk menemui Jon. Arya menerima koin dari Jaqen dan diminta pergi ke Bravoos. Daenerys mengambil alih Qarth setelah mengalahkan penyihir dari house of the undying dan mengurung Daxos,ia membawa harta benda untuk membeli pasukan di Astapor

janji jaqen pada arya untuk bertemu kembali


game of thrones season 2 trailer

Sekian ulasan dari musim ke 2 game of thrones,kami akan selalu mengupdate lanjutan nya,semoga review kali ini bermanfaat,bila ada kesalahan penulisan atau isi kami terima kritik dan sarannya,terima kasih..selamat membaca


- K











Minggu, 28 Juni 2015

REVIEW TV Series : The Walking Dead Season 1

Serial fenomenal dengan tema zombie apocalypse, suguhan TV series fiksi berbalut aksi yang kental dan drama antar karakter di dalamnya membuatnya menjadi salah satu TV series yang patut diikuti. Salah satu dari banyaknya TV series adaptasi,namun series kali ini diadaptasi dari sebuah horror comic besutan Robert Kirkman,Tony Moore dan Charlie Adlard. Di bawah panji studio AMC seri ini menjadi makin epic,apalagi menggunakan route story yang berbeda dari komik,dan juga ditangan Frank Darabont yang sudah 3x masuk nominasi golden globe rasanya semakin menambah kekuatan seri ini.



*FYI : serial ini penuh konten bersifat dewasa,baik adegan pembunuhan yg gory,sex scene dll,sangat dianjurkan untuk penonton dewasa

Cerita bersetting di sebuah kota Georgia,Atlanta dimana dalam prolog nya seorang Sherrif kota Rick Grimes sedang mencari kebutuhan untuk survive dan mendapati seorang zombie anak anak dan menembaknya. Flashback beberapa waktu sebelum wabah zombie merajalela,dimana Rick sedang bertugas dengan sahabatnya Shane mengejar penjahat,mereka terlibat baku tembak yang sengit dan Rick terluka sehingga membuatnya harus dirawat dan mengalami koma.

rick dan shane sebelum wabah zombie menyebar

Kembali ke timeline utama,dimana Rick mendapati dirinya tersadar dari koma yang ia anggap seperti tidur panjang,ia melihat ruangan perawatannya kosong tak berpenghuni dan tak terurus,dengan langkah lunglai ia mencoba memeriksa apa yang terjadi di rumah sakit. Ia terkejut mendapati sebuah mayat yang terluka parah mampu hidup dan berusaha memangsanya,setelah ia berhasil kabur dan keluar dari rumah sakit pemandangan kota tercinta nya sangatlah berbeda dari sebelum ia koma. Kota porak poranda,terdapat banyak tumpukan mayat dimana mana.


rick tersadar dari koma dan memeriksa rumah sakit
ruangan penuh zombie dalam rumah sakit



kondisi di luar rumah sakit yang mengerikan,banyak tumpukan mayat

Bergegas ia mendatangi rumahnya untuk melihat kondisi anak dan istrinya,namun kosong tak berpenghuni,sekali lagi ia diserang zombie namun beruntung ia tertolong oleh bantuan Morgan dan anaknya yang survive dan berjaga di tempat itu. Setelah mendapat keterangan akan apa yang terjadi sekarang dari Morgan,Rick berinisiatif untuk pergi mencari keluarganya dan mencari bantuan,ia mengajak Morgan dan anaknya namun mereka menolak untuk pergi karena ia harus membunuh istrinya yang telah menjadi zombie.

rick bersama morgan dan duane yang menyelamatkannya


Mereka berpisah menempuh jalan yang berbeda dan berjanji untuk selalu berkomunikasi via handy talkie setelah pagi menjelang.Rick menuju kota,sesampainya disana keadaan tak jauh berbeda bahkan lebih buruk karena jumlah zombie sangatlah banyak. Ia ditolong oleh pemuda bernama Glenn,dan dengan teman teman lainnya Andrea,T-Dog,Jacqui,Morales berhasil kabur dari sana dan menuju ke camp tempat kumpulan Glenn dan kawan kawannya,terkecuali Merle Dixon yang berbuat ulah dan diborgol diatap gedung oleh Rick karena membahayakan kawanannya.

rick terjebak dalam kerumunan zombie,ia ditolong oleh glenn yang membuatkan rute kabur
rick memborgol merle yang membahayakan kelompok

Di camp ia bertemu kembali dengan keluarganya yang ternyata selamat,Lori dan anaknya Carl,serta sahabat karib nya Shane dan kawanan lain seperti Jim,Dale,Amy,Miranda,Louis,Eliza,Sophia,Ed,Carol,dan Daryl adik kandung dari Merle yang ditinggal. Merasa tidak terima kakaknya ditinggal sendirian Daryl mengamuk,Rick menenangkannya dan membentuk tim kecil dengan anggota Daryl,Glenn dan T-Dog untuk pergi menyelamatkan Merle serta mengambi tas besar berisi amunisi milik Rick yang tertinggal.

anggota camp survivor

Setibanya di kota,Merle sudah tak ada disana dengan kondisi tangan yang terpotong,ia mencoba menyelamtkan diri dari zombie dengan memotong tanggannya yang terborgol. Saat mereka memutuskan mengambil senjata terjadi bentrok dengan sebuah gang yang juga menginginkan senjata mereka,Glenn diculik dan Rick menawan salah satu anggota mereka. Akhirnya diadakan sebuah perjanjian pertukaran,mereka mendapati gang ini ternyata sekumpulan survivor yang baik,mereka menampung para jompo yang tak dapat menyelamatkan diri dari zombie apocalypse. Beberapa senjata Rick ia berikan pada Guilermo selaku ketua gang tersebut untuk melindungi kelompoknya.

pertukaran antara glenn,dan anggota gang

Rick dan kawan kawan memutuskan kembali ke camp,dan ternyata camp sedang diserang beberapa zombie dari hutan,akibat serangan itu beberapa anggota tewas. Amy adik Andrea tergigit,lambat laun sang kakak harus rela untuk membunuhnya karena ia mulai berubah menjadi zombie. Selain itu Jim juga tergigit,dan diikat oleh teman temannya karena membahayakan. Rombongan pun berusaha bergerak ke tempat lain untuk mencari perlindungan dan obat untuk menolong Jim,di tengah jalan Jim meminta untuk tinggal,ia sudah tak mampu bertahan dan membiarkan teman temannya pergi. Keluarga Morales juga memutuskan berpisah dengan rombongan,mereka ingin mencoba kembali ke kampung halaman.

amy tergigit oleh zombie pada serangan di camp

Mereka sampai disebuah kota yang keadaannya sama tragisnya dengan Georgia,mereka dikepung banyak zombie dan diselamatkan Dokter Janner yang mempersilahkan mereka masuk ke labolatorium miliknya. Mereka selamat dan bisa lega untuk sesaat,namun Dokter Janner menyembunyikan rahasia,lab nya takkan bertahan dengan lama,dan ia menjalankan sebuah program penghancuran dimana sebuah virus akan mati bila terbakar. Hitungan mundur krusial dimulai,mereka terjebak di lab yang akan meledak,dengan perdebatan yang alot akhirnya Dokter Janner membukakan pintu untuk mereka,namun ia tetap tinggal dan memilih mati disini. Andrea yang telah kehilangan Amy adiknya putus asa dan ingin tinggal,namun ia disadarkan oleh Dale yang masih peduli padanya,akhirnya hanya Jacqui yang tetap bersikeras tinggal untuk mati bersama Dokter Janner.

dokter janner membukakan pintu lab untuk menyelamatkan rick dan rombongannya

Mereka berhasil keluar dan selamat dari ledakan,mereka kembali bergerak mencari tempat dan bantuan. Petualangan mereka di era zombie apocalypse masih panjang.

lab meledak,petualanga mereka kembali dimulai





THE CHARACTERS
The Casts and The Characters :
- Andrew Lincoln sebagai Rick Grimmes
sherrif kota yang terbangun dari koma,main character dalam cerita yang bersifat pemimpin
- John Bernthal sebagai Shane
sahabat Rick,seorang sherrif yang membawa anak dan istrinya untuk diselamatkan,ia terlibat perselingkuhan yang belum diketahui dengan istri Rick
- Sarah Wayne Callies sebagai Lori Grimmes
istri Rick,ia terlibat selingkuh dengan sahabatnya karena menganggap Rick telah mati saat ditinggalkan dalam keadaan koma
- Laurie Holden sebagai Andrea
survivor dari camp,ia kehilangan adiknya Amy yang berubah jadi zombie saat camp diserang
- Jeffrey Demunn sebagai Dale
seorang pria tua yang menyayangi Andrea,ia bertugas sebagai pengawas di camp
- Steven Yeun sebagai Glenn
remaja keturunan Asia yang menyelamtkan Rick ketika ia dikepung zombie di kota,ia mahir dalam menyusup
- Candler Riggs sebagai Carl Grimmes
putra dari Rick Grimmes
- Norman Reedus sebagai Daryl Dixon
adik dari Merle,pria liar yang sulit diatur namun sangat penting kekuatannya bagi kelompok

The Episodes :
- Episode 1 : Days gone by
- Episode 2 : Guts
- Episode 3 : Tell it to the frogs
- Episode 4 : Vatos
- Episode 5 : Wildfire
- Episode 6 : TS-19



Status dari Seri ini pun masih ongoing,telah mencapai season ke 5 dan oktober tahun ini season ke 6 nya akan rilis,so stay tune,..serial yang sangat rekomended dimana kehidupan keras di era zombie apocalypse di expose,konflik antar karakter,dan drama yang kental akan emosional. Kami akan segera meng-update review review season selanjutnya... Terima Kasih dan Selamat Membaca

REVIEW TV Series : Game Of Thrones Season 1

Serial TV yang sangat fenomenal,dengan suguhan cerita nan epic,fantasi yang tinggi,aksi yang memacu adrenalin,kekayaan karakter serta banyaknya plot twist membuatnya kian digemari. Adaptasi dari bestseller novel "A Song on Ice and Fire" buah tangan George R.R Martin. Ditangani studio HBO dan telah mencapai season ke 5 penayangannya. Kali ini kami akan sedikit mengulas serial tv ini pada musim pertama nya (season 1),yang berjumlah 10 episode.



*FYI : serial ini penuh konten bersifat dewasa,baik adegan pembunuhan yg gory,sex scene dll,sangat dianjurkan untuk penonton dewasa

Dengan tema utama perebutan tahta besi (iron throne) disebuah benua fiksi bernama Westeros,sebuah kerajaan besar yang berpusat di King's Landing yang dipimpin Robert Baratheon membawahi 7 kerajaan yang ada. Konflik klan klan bangsawan akan tahta besi dengan segala upaya,mulai dari penghianatan,kudeta,perang antar klan dsb.

Adapan klan klan yang turut andil dalam konflik tahta besi antara lain :

1. House Stark of Winterfell




Klan yang menguasai wilayah paling utara,dan berkedudukan di Winterfell. Berlambangkan Direwolf dan ber slogan "Winter is Coming" yang dipimpin oleh Lord Eddard Stark.

Adapun anggota klan stark antara lain :
- Eddard Stark
kepala keluarga stark,yang diminta Raja Robert Baratheon untuk menetap di King's Landing menjabat sebagai The Hand of King menggantikan Lord Jon Arryn yang tewas dibunuh diam diam oleh klasn Lannister. Ia akhirnya dikhianati oleh dewan dan dituduh melakukan kudeta tak mengakui Joffrey Baratheon sebagai raja selanjutnya karena ia percaya pada kata kata terakhir sang raja dan berniat menyerahkan tahta pada orang yang seharusnya Stannis Baratheon.
- Catelyn Stark
istri dari Eddard Stark,lady dari klan stark yang dahulu berasal dari House of Tully of Riverrun. Sesosok ibu tangguh yang rela berkorban untuk keluarga dan klan nya
- Robb Stark
anak sulung dari klan stark,yang nantinya akan memimpin pasukan utara dibawah panji klan stark sepeninggal ayahnya.
- Jon Snow
anak haram dari eddard stark dengan wanita yang tidak ia sebutkan namanya,terbuang di klan nya dan ia akhirnya mengikuti pamannya Benjen Stark untuk masuk pasukan elite setia penjaga wall yakni Night Watch
- Sansa Stark
anak gadis tertua yang ingin dijodohkan dengan Joffrey Baratheon.
- Arya Stark
gadis tomboy yang sering salah dianggap sebagai lelaki,ia berlatih pedang dan kabur sepeninggal ayahnya yang tewas dihukum.
- Bran Stark
seorang stark muda yang harus rela cacat tak mampu berjalan setelah ia dijatuhkan dari menara karena mengetahui rahasia keluarga Lanister.
- Rickon Stark
anak termuda dari klan stark,sering terlihat dengan direwolf peliharaannya "Shaggydog"
- Benjen Stark
seorang veteran Rangers dari Night watch,saudara dari Lord Eddard Stark.

2. House Lannister of Casterly Rock



Klan terkaya dan kuat,bersimbolkan singa,dengan semboyan mereka "Hear me roar" dan "a Lannister always pays his debts",klan yang menduduki wilayah barat serta istana karena putri mereka menjadi permaisuri King Robert Baratheon.

anggotanya antara lain :
- Cersei Lannister
ratu dari King's Landing sekaligus saudara kembar dari Sir Jaime Lannister,ratu licik yang ingin menguasai King's Landing untuk klan Lannister,ia terlibat cinta sedarah (incest) dengan saudara kembarnya.
- Sir Jaime Lannister
seorang ksatria elite dari King's Landing ,saudara kembar sang ratu,dengan hubungan gelap nya bersama ratu melahirkan Joffrey dan Tommen.
- Tywin Lannister
Lord dari Casterly rock,pimpinan utama klan Lannister,ia sangat kaya dan memiliki banyak pasukan.
- Tyrion Lannister
dijuluki si anak nakal karena ulahnya yang sering bermain dengan pelacur dan segala tingkah nya,adik dari sir Jaime dan Cersei,ia tidak begitu disukai keluarganya karena terlahir kerdil,namun ia sangat pandai.Ia sempat ditangkap oleh Catelyn Stark karena tuduhan percobaan pembunuhan pada Bran Stark,namun ia bebas setelah ajudannya menang dalam duel peradilan di Kastil Vale
- Joffrey Lannister
menjabat sebagai King setelah wafatnya King Robert Baratheon dan kudeta kelaurga Lannister yang berhasil dengan menfitnah Lord Eddard Stark
- Tommen Lannister
pangeran muda adik ari Joffrey Lannister.


3. House Baratheon of King's Landing and Dragonstone


Klan penguasa yang memenangi tahta besi,dan menjadi Raja dari 7 kerajaan dari Westeros. Dipimpin oleh King Robert Baratheon. Berlambangkan rusa dan ber semboyan " Ours is The Fury "

anggota klan nya ialah :
- King Robert Baratheon
raja dari King's Landing serta sahabat lama Lord Eddard Stark,ia gemar berfoya foya ,mabuk dan bermain wanita. Dari hasilnya bermain wanita ia memiliki banyak anak haram yang tak terurus. Ia tewas dengan serangan fatal dari babi hutan ketika berburu.
- Stannis Baratheon
adik dari King Robert Baratheon yang dikenal sebagai panglima perang tangguh dari klan Baratheon.
- Renly Baratheon
adik dari sang raja yang menjabat sebagai salah satu dewan kerajaan King's Landing,ia sangat menginginkan tahta besi setelah kematian sang raja.

4. House Targaryen


Mantan klan penguasa,dimana pada masa raja Aegon klan ini menduduki Westeros,bergelar Mad King dan gemar membunuh membuat tahta klan ini tak bertahan lama di King's Landing. Bersimbolkan Dragon dan ber semboyan "Fire and Blood"

anggota nya :
- Viserys Targaryen
anak dari mantan penguasa Kings Landing,ia dan saudari kembar nya terbuang dan berambisi balas dendam menduduki mahkota kerajaan dengan bekerjasama dengan Dothraki
- Daenerys Targaryen
saudari kembar dari Viserys,ia dipaksa menikah dangan Khal Drogo pemimpin dari Dothraki,dan dijanjikan pasukan Khalasar yang terkenal tangguh,ia mengalami keguguran dan Khal Drogo meninggal,ia ikut membakar dirinya pada pemakamaan drogo,namun ajaib ia tetap hidup bersama 3 telur naga hadiah drogo yang menetas dan melindunginya.
- Khal Drogo
pemimpin dari Dothraki,terkenal buas dan kejam,ia memimpin sekumpulan pasukan tangguh yang sangat liar.

Selain ke-4 klan diatas masih ada klan lain seperti Tully,Tyrell,Arryn,Frey,Greyjoy dll,namun hanya 4 klan diatas yang peranananya sangat dalam pada season 1.

Berikut detil sinopsis 10 episode pada season 1:

- Episode 1 : The winter is coming
Lord Eddard Stark dipanggil ke Kings Landing oleh King Robert Baratheon sebagai The Hand of King yang baru,sang raja beserta rombongan singgah ke Winterfell sembari melakukan tunangan putra putri muda mereka. Bran Stark terjatuh setelah didorong sir Jaime Lannister dari tower karena kedapatan memergoki hubungan terlarang.

klan stark menyambut keluarga kerajaan setibanya di Winterfell

- Episode 2 : The Kingsroad
Lord Eddard beserta kedua putri nya Sansa dan Arya menuju Kings Landing,sementara Jon Snow berangkat mendaftar sebagai Night Watch bersama paman Benjen dan Tyrion Lannister yang ingin melihat keadaan The Wall

insiden joffrey lannister dan arya stark saat camp perjalanan menuju kings landing

- Episode 3 : Lord Snow
Jon Snow memulai pelatihannya sebagai pasukan elite Night watch,sementara ayahnya tiba di Kings Landing dan bersiap mengemban tugasnya sebagai The Hand of the King

pelatihan squad muda night watch di the wall

- Episode 4 : Cripples,Bastards and Broken Things
Kebenaran akan jatuhnya Bran Stark mulai terungkap,Lady Catelyn Stark berniat menyusul ke Kings Landing untuk memperingatkan suaminya. Tyrion Lannister ditawan oleh Lady Catelyn bersama ksatria nya atas tuduhan percobaan pembunuhan.

tyrion lannister yang dihadang lady catelyne stark beserta ksatria nya

- Episode 5 : The Wolf and The Lion
Konflik antar 2 klan besar dimulai,Stark dan Lannister

bentrok antara lord eddard stark dengan sir jaime lannister

- Episode 6 : A Golden Crown
Daenerys hamil,ia mengandung putra dari Khal Drogo,ia mengikuti ritual Dothrakhi dengan memakan hati mentah. Sang kakak memaksa drogo untuk segera menyerang Westeros,karena ketamakaannya akan kekuasaan ia dibunuh dengan diguyur lelehan emas panas sebagai mahkota emas untuknya.

viserys targaryen dihukum mati dengan guyuran emas panas

- Episode 7 : You Win or You Die
Rahasia Kings Landing mulai terungkap,hasil dari investigasi Lord Eddard Stark,namun ia ada dalam bahaya karena persekongkolan pihak yang ingin menggulingkan tahta Robert Baratheon

joffrey lannister mngukuhkan dirinya sebagai penerus raja kings landing

- Episode 8 : The Pointy End
Lord Eddard Stark dituduh atas penghianatan,semua anggota klan nya yang ada di Kings Landing dihbisi,Arya berhasil melarikan diri dan Lord Eddard ditahan. Tyrion yang berhasil lolos dari pengadilan kastil Vale bertemu dengan suku setempat dan menawarkan perjanjian,sebagai rekan perang.

sansa stark memohon pengampunan atas tuduhan penghianatan ayahnya

- Episode 9 : Baelor
Eksekusi mati Lord Eddard Stark dihadapan masyarakat atas dakwaan yang ia tanggung,Arya bersama orang kepercayaan ayahnya pergi menuju Utara. Lady Catelyne dan Robb Stark bergerak,mengumpulkan pasukan setianya dari utara dan bernegoisasi dengan Lord Walder Frey dari klan Frey untuk melewati Twin tower.

lord eddard stark dihukum penggal dihadapan rakyat dan kedua putrinya

- Episode 10 : Fire and Blood
Dengan taktik tipuan Robb Stark beserta pasukan dapat melumpuhkan pasukan Sir Jaime Lannister dan menahannya,mereka mendengar kabar kematian sang ayah. Khal drogo yang mulai sakit akibat luka tetanus nya mulai parah diobati dengan black magic oleh penyihir,namun naas hal itu terbayar dengan janin Daenerys dan Khal drogo dibunuh karena ia kehilangan jiwanya,dari api pemakaman drogo ,Khalessi Daenerys selamat dengan 3 ekor naga yang telah menetas buah dari hadiah pernikahannya dengan drogo.

khalessi daenerys selamat dari kobaran api dan para naga menetas

game of thrones season 1 trailer

Sekian sedikit ulasan mengenai Tv series fenomenal Game of Thrones,selanjutnya kami akan senantiasa me review season season selanjutnya dan seri lainnya. Terima kasih dan selamat membaca


- K